Jenis Asuransi Pendidikan

November 22, 2017
Jenis Asuransi Pendidikan
Jika pada artikel sebelumnya kita membahas tentang asuransi pendidika maka pada artikel kali ini kita akan membahas kelanjutannya yaitu, Jenis Asuransi Pendidikan
Ketika para orang tua ingin mendaftarkan anak-anak mereka masuk asuransi pendidikan maka aka nada dua jenis asuransi yang akan mereka pilih diantaranya
1. Asuransi pendidikan dwiguna atau endowment (berjangka)
Merupakan jenis asuransi pendidikan yang sifatnya murni tanpa investasi sehingga besarnya dana pendidikan yang diterima nasabah jumlahnya sudah tetap dan pasti sesuai kesepakatan di awal. Ini merupakan jenis asuransi pendidikan yang banyak digunakan di awal-awal penggunaan asuransi pendidikan. Karena tanpa investasi tentu saja besarnya dana pendidikan yang diterima lebih kecil daripada asuransi pendidikan jenis unitlink.
2. Asuransi pendidikan unitlink
Jenis asuransi pendidikan ini selain melindungi dan menjamin dana pendidikan juga ada manfaat investasi yang dapat diterima nasabah. Dimana premi asuransi yang dibayarkan nasabah selain digunakan untuk biaya asuransi sebagian juga digunakan untuk investasi sehingga memungkinkan nasabah mendapat dana yang lebih besar jika investasinya mengalami keuntungan. Namun tentu saja yang namanya investasi tidak selalu untung, ada faktor risiko ketika investasi mengalami kerugian yang harus ditanggung nasabah.
Manfaat Asuransi Pendidikan
 
1. Melindungi orangtua (sebagai asuransi jiwa bagi orangtua)
Dengan adanya asuransi pendidikan melindungi orangtua sebagai penanggung jawab keuangan keluarga. Bila nantinya mereka mengalami sakit parah, cacat, atau yang terburuk meninggal dunia sehingga tidak dapat membiayai pendidikan anaknya maka perusahaan asuransi akan tetap mencairkan dana bagi pendidikan anak sesuai dengan kesepakatan di awal. Hal ini tentu melegakan bagi para orangtua yang khawatir dengan kelanjutan pendidikan anaknya.
2. Menjamin kepastian biaya pendidikan anak
Dengan orangtua mengikuti asuransi pendidikan akan menjamin biaya pendidikan anak hingga mereka menyelesaikan pendidikannya sehingga orangtua tidak perlu lagi khawatir mengenai biaya pendidikan anaknya. Asuransi dapat dicairkan per jenjang pendidikan sehingga orangtua tidak perlu bingung lagi mencari dana saat anaknya akan masuk sekolah.
Tujuan dari semua asuransi yang dilakukan orang-orang adalah untuk memberikan rasa tenang akan berbagai kemungkinan terburuk yang akan terjadi. Jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan mereka tidak akan terlalu kesulitan dan khawatir akan dampaknya pada kehidupan. Begitu pula dengan asuransi pendidikan yang membuat nasabahnya merasa tenang terhadap keberlanjutan pendidikan anak meski nantinya terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
4. Dapat mengatur keuangan dengan lebih baik
Dengan mengikuti asuransi pendidikan turut membantu kita mengatur dan mengalokasikan dana secara tepat sehingga tidak habis begitu saja. Dengan sistem pembayaran per bulan atau per tahun nasabah secara teratur akan menyisihkan dananya untuk keperluan asuransi sehingga tidak terpakai untuk berbagai kebutuhan lain yang belum menjadi prioritas.
5. Sebagai tabungan pendidikan anak
Meskipun berbeda dengan tabungan pendidikan namun asuransi pendidikan dapat dipandang sebagai tabungan untuk pendidikan anak ke depannya yang bisa dicicil mulai dari anak masih kecil. Sehingga ketika anak sudah besar orangtua tidak terlalu pusing memikirkan biaya pendidikan anak

Artikel Terkait

Previous
Next Post »